Bupati OKI Ingatkan Kades: Kelola Dana Desa Secara Transparan dan Tepat Sasaran

Wartadesaku.id – Muchendi, menegaskan bahwa penggunaan Dana Desa harus dilakukan secara efektif, efisien, dan transparan. Ia mengingatkan seluruh kepala desa agar memastikan bahwa dana yang telah dialokasikan benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Kita semua memiliki batasan masa jabatan. Jangan berpikir bahwa kita akan selalu berada di sini,” ujar Muchendi Bupati OKI

Ia menekankan pentingnya amanah dalam pengelolaan Dana Desa dan mengingatkan bahwa dana tersebut harus digunakan sesuai dengan peruntukannya demi kesejahteraan masyarakat.

Pernyataan ini disampaikan Muchendi sebagai bentuk komitmennya dalam memastikan bahwa Dana Desa tidak disalahgunakan dan dapat dioptimalkan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa.

Ia juga mengingatkan para kepala desa untuk selalu mengedepankan prinsip akuntabilitas dalam setiap penggunaan anggaran.

Berita Lainnya :  Undang Waskita, Muchendi Mahzareki Dorong Operasional Exit Toll Jejawi

Dengan adanya peringatan ini, diharapkan kepala desa dapat semakin berhati-hati dalam mengelola Dana Desa dan menjadikannya sebagai instrumen pembangunan yang berdampak positif bagi masyarakat.

Pemerintah Kabupaten OKI juga akan terus melakukan pengawasan agar dana yang telah digelontorkan dapat dimanfaatkan secara maksimal dan tidak menimbulkan penyimpangan. (*)

Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *