WartaDesaku.id, Muba — Pemerintah Desa (Pemdes) Berlian Makmur, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), menunjukkan aksi solidaritas dengan menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban banjir di Desa Peninggalan, Kecamatan Tungkal Jaya, pada hari Kamis, tanggal 10 April 2025.
Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Desa Berlian Makmur, Sopianto, kepada warga terdampak banjir. Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok, terutama bahan pangan, guna membantu meringankan beban masyarakat di lokasi bencana.
Menurut Sopianto, bantuan ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial dari desa untuk desa. Ia menegaskan bahwa meskipun Desa Berlian Makmur juga memiliki keterbatasan, hal itu tidak menyurutkan semangat untuk berbagi dengan sesama.
“Hari ini kami menyerahkan bantuan bahan pangan untuk korban terdampak banjir di Desa Peninggalan. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas dari Pemerintah Desa Berlian Makmur. Semoga bisa sedikit meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah.” ujar Sopianto kepada wartadesaku.id.
Aksi cepat tanggap tersebut, mendapatkan apresiasi dari warga dan perangkat Desa Peninggalan. Mereka berharap, aksi solidaritas seperti ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam memperkuat nilai gotong royong, terutama saat terjadi bencana.
Sebagai informasi, Desa Peninggalan dalam tiga hari terakhir dilanda banjir, akibat curah hujan tinggi dan meluapnya Sungai Tungkal. Puluhan rumah dilaporkan terendam, dan sebagian warga terpaksa dievakuasi ke lokasi yang lebih aman. Bahkan, banjir juga menyebabkan akses jalan nasional Palembang ke Jambi dan sebaliknya, sempat lumpuh total. (afy)